Gelar Operasi Keselamatan Progo 2023, Kanit Turjowali:Kami Kedepankan Sisi Kemanusiaan dan Keselamatan

 Gelar Operasi Keselamatan Progo 2023, Kanit Turjowali: Kami Kedepankan Sisi Kemanusiaan dan Keselamatan 



YOGYAKARTA (DIY), Informasikunet - hari ini Polresta Yogyakarta masih dalam pergelaran operasi keselamatan Progo 2023 yang pelaksanaan nya dari tanggal 7 sampai 20 bulan februari. Dalam operasi tersebut telah terjadi puluhan pelanggaran seperti tidak pakai helm, tidak membawa surat- surat, kendaraan tidak standar. Namun tidak ada penilangan, tetapi dengan cara humanis dan persuasif. 


Unit Turjowali Polresta Yogyakarta hari ini mengelar operasi tersebut dijalan Kusumanegara Mujamuju, Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Kamis (16/2/23)


Kanit Turjowali Polresta Yogyakarta Iptu Jayeng menjelaskan digelar nya operasi keselamatan Progo 2023 tersebut bertujuan untuk mengedepankan sisi kemanusiaan dan Keselamatan pengendara.


"Apabila terjadi pelanggaran kita akan ubah persepsi dan sikapnya bagaimana cara menghargai keselamatan. Yang kita tindak yaitu kendaraan tidak sesuai dengan standar pabriknya, helm tidak Standar Nasional Indonesia (SNI), kelengkapan surat - surat," papar Jayeng kepada Informasikunet 


Iptu Jayeng melanjutkan Operasi keselamatan Progo digelar tidak sama penempatannya, dilihat dari wilayah mana pelanggaran dan tingkat kecelakaan nya yang tinggi, maka disitulah kami menempatkan.


"Bermacam - macam para pelanggar memberikan alasannya, diantaranya rumahnya dekat, tapi ini jalan raya, jauh maupun dekat ini untuk keselamatan kita semua," pungkasnya. (aji)

Komentar

Admin mengatakan…
Mantap

Postingan populer dari blog ini

Kristian Nugroho Nufrianto (Upik) Caleg Partai Golkar Dapil 5 Kota Yogyakarta Umbulharjo Kotagede, Mohon Doa dan Dukungannya Ojo Lali Yo No 6

Endang Kusumastuti Caleg DPRD Kota Yogyakarta Dapil 4 Mengucapkan Selamat Natal Dan Tahun Baru 2023 - 2024

Menjaga Tali Silaturahim, Warga RT 32 RW 10 Mujamuju Gelar Syawalan dan Halal Bihalal