Waspada Eris Masuk Indonesia, Dinkes DIY Masih Menunggu Arahan Kementerian Kesehatan

Informasikunet tersaji untuk anda

Waspada Eris Masuk Indonesia, Dinkes DIY Masih Menunggu Arahan Kementerian Kesehatan 



YOGYAKARTA (DIY), informasikunet - Varian baru Covid-19 Eris atau EG.5.1 dipastikan sudah masuk di Indonesia sejak Juni 2023 lalu. Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY menyebut belum ada pedoman dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) terkait penanganan virus COVID-19 varian Eris. Padahal virus varian baru ini disebut telah teridentifikasi masuk ke Indonesia.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sendiri telah mengklasifikasikan varian Eris sebagai varian yang diawasi karena tingkat penularannya yang tergolong cepat.

"Untuk covid - 19 varian Eris hingga saat ini di DIY belum ada temuan," ungkap Kepala Dinas Kesehatan DIY, Pembajun Setyaningastutie saat dihubungi wartawan, Kamis (10/8/2023).

Ia menuturkan hingga saat ini Kementerian Kesehatan belum memberikan instruksi lebih lanjut terkait penanganan penyebaran Covid-19 varian Eris. 
Dinkes DIY pun masih menunggu arahan pusat untuk bertindak.

"Nanti kan kalau itu satu sifatnya seperti apa kami belum dapat info yang lengkap, penanganannya seperti apa," tuturnya.

Pembajun menambahkan, penanganan Covid-19 akan berbeda tergantung dari karakteristik virus tersebut.

Untuk mendeteksi penularan Covid-19 varian Delta yang dulu sempat merebak dilakukan tidak hanya dengan tes PCR melainkan juga disertai Whole Genome Sequencing (WGS).

"Jadi kan berbeda, nanti saya tanyakan lagi dengan pusat apakah pedomannya akan dikeluarkan apa nggak," imbuhnya.(Aji)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kristian Nugroho Nufrianto (Upik) Caleg Partai Golkar Dapil 5 Kota Yogyakarta Umbulharjo Kotagede, Mohon Doa dan Dukungannya Ojo Lali Yo No 6

Endang Kusumastuti Caleg DPRD Kota Yogyakarta Dapil 4 Mengucapkan Selamat Natal Dan Tahun Baru 2023 - 2024

Menjaga Tali Silaturahim, Warga RT 32 RW 10 Mujamuju Gelar Syawalan dan Halal Bihalal